Home / News / Penjualan Tower Bellerosa Lampaui Target

Penjualan Tower Bellerosa Lampaui Target

Sabtu (25/3/2017) lalu, Serpong Garden Apartment baru saja mengadakan acara soft launching tower keduanya yang diberi nama Tower Bellerosa. Soft launching merupakan bagian dari rangkaian acara SEGAR FIESTA yang sudah berlangsung sejak Kamis (23/3/2017) di Atrium West Lobby @ Living World Mall.


Setelah sukses menjual seluruh unit Tower Cattleya pada Januari lalu, Serpong Garden Apartement hanya butuh waktu dua bulan untuk kembali merilis tower kedua. Tower Bellerosa yang terinspirasi dari budaya Jepang, akan dibalut dengan desain khas Jepang.



Serpong Garden Apartment kembali menggandeng NataProperty sebagai partner sistem launching sekaligus kerjasama dalam pembuatan aplikasi mobile SEGAR Smart Property Tools yang kini sudah dapat diunduh di Play Store.

Melalui SEGAR Smart Property Tools, kini agent dapat langsung mengakses informasi lengkap dan REALTIME langsung dari smartphone. Mulai dari cek available unit, cek harga, cek cicilan dan jadwal pembayaran, bahkan komisi hanya dengan sekali klik.

Tower Bellerosa menawarkan dua tipe unit, yakni tipe Studio dan 2 Bedroom yang dibandrol dengan harga mulai dari Rp 260 jutaan dengan cicilan mulai dari Rp 2 jutaan/bulan. Dengan harga yang terjangkau, pengembang yakin penjualan Tower Bellerosa akan sama bagusnya dengan tower sebelumnya.



Acara Soft Launching Tower Bellerosa juga dimeriahkan dengan penampilan costplay bergaya Jepang dan seni Taiko (seni musik khas Jepang). SEGAR juga memberikan banyak hadiah menarik, mulai dari TV, kulkas, hingga trip ke Jepang bagi customer.

Selama sepekan acara berlangsung, penjualan Tower Bellerosa SEGAR FIESTA berhasil melampaui target. Rencananya SEGAR akan merilis dua tower berikutnya dalam waktu dekat.


What's On