Home / News / Bank Indonesia Optimis Laju Properti Semakin Berkembang di Tahun 2020

Bank Indonesia Optimis Laju Properti Semakin Berkembang di Tahun 2020

Nataproperty.com, Tangerang – Perbaikan kondisi ekonomi Indonesia yang telah didukung oleh berbagai bank sentral, ternyata berdampak pada peminatan properti yang diprediksi akan meningkat pada tahun ini.


Hal ini didukung oleh Bank Indonesia yang secara optimis mendukung berbagai kebijakan pemerintah, khususnya di sektor properti. Kebijakan tersebut antara lain terkait Giro Wajib Minimum atau GWM bank umum konvensional yang telah diturunkan hingga sebesar 50 besar poin. Terdapat juga kebijakan lain 7 days reverse repo rate (7DRR) yang ikut turun menjadi lima persen.


Bank Indonesia menilai kebijakan-kebijakan tersebut tentu akan mempengaruhi suku bank perbankan yang ikut merosot, sehingga pastinya dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap properti yang mencapai 10 hingga 12 persen. Kondisi ekonomi Indonesia yang diperkirakan akan segera membaik juga menjadi alasan potensi tahun 2020 yang bisa meningkatkan permintaan domestik sekaligus melancarkan aliran masuk moda.  


Namun tidak hanya Indonesia, konsultan properti Colliers International juga menyatakan beberapa negara di kawasan Asia, termasuk Indonesia, memiliki potensi pembeli dan pelaku usaha properti yang siap berinvestasi di tahun ini. Terlebih mengingat kemajuan properti yang juga bergantung pada teknologi seperti Smart Home dan AI, perkembangan properti semakin dinilai menguntungkan dan menarik perhatian masyarakat. (JES)


What's On