BSD adalah salah satu kawasan yang mengalami perkembangan properti paling pesat di Tangerang. Dilihat dari perkembangannya sejak tahun 2006 – 2016 lalu, nilai properti meningkat tajam hingga ratusan persen dari Rp 2,5 juta menjadi Rp 15 juta per meter.
Tingginya nilai investasi di kawasan BSD inilah yang membuat PT Jaya Bumi Cakrawala (anak perusahaan JHL Group) memanfaatkan lahan yang ada untuk membangun apartemen PERTAMA karya JBC yang diberi nama Carstensz Residence.
Sebelumnya, JHL Group sendiri sudah lama berkecimpung di bidang properti yang berbasis teknologi (IT) dan entertainment seperti pembangunan resort, hotel, café, furniture, hingga otomotif yang tersebar di seluruh Indonesia bahkan ke luar negeri. Di bawah naungan JHL Group, JBC akan fokus memperluas jaringan bisnis properti mereka dengan membangun sejumlah apartemen di kawasan BSD.
Poppy Sayogo (Marketing Director Carstensz Residence)
Ditemui di Marketing Office Carstensz Residence pada Selasa (14/3/2017) lalu, Poppy Sayogo (Marketing Director) mengatakan jika nama Carstensz terinspirasi dari puncak Gunung Jaya Wijaya yang dulunya disebut sebagai Piramida Carstensz. Terdiri dari 4 puncak gunung yang selalu ditutupi salju, nantinya Carstensz Residence juga terdiri dari 4 tower dengan total 1.334 unit.
Untuk menunjukkan keseriusan JBC dalam pembangunan apartemen perdananya, Poppy menambahkan jika JBC bekerjasama dengan Studio TonTon, salah satu perancang arsitektur terbaik di Indonesia, untuk merealisasikan konsep Iconic Living yang ingin diusung oleh Carstensz Residence.
Penghuni Carstensz Residence akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas modern namun tanpa mengabaikan kesan ‘back to nature’. Penghuni dapat melakukan berbagai aktivitas tanpa perlu keluar dari apartemen, karena nantinya Carstensz akan dilengkapi lifestyle mall, café, office, fasilitas gym, spa, sky jogging track, pool, hingga home theater cubicle room yang dapat disewa oleh para penghuni, untuk sekedar karaoke maupun menonton film bersama teman.
Home Theater Cubicle Room
Dengan tinggal di Carstensz Residence, penghuni dapat menikmati desain bangunan dilengkapi void yang terang dan sirkulasi udara yang sangat baik. Selain dapat memesan unit yang full furnished, Carstensz juga menawarkan tipe bare yang menurut Poppy merupakan inovasi terbaru yang belum pernah ditawarkan oleh pengembang lain.
Kehadiran tipe bare ini dimaksudkan untuk mempermudah customer yang ingin merancang sendiri unitnya, mulai dari material bangunan (lantai, dinding, dll) hingga furniture. Customer tidak perlu lagi membayar apa yang mereka tidak gunakan, bahkan biaya pembelian furniture bisa dicicil.
Carstensz Residence menawarkan 4 tipe unit, yakni Tipe Studio, 2 Bedroom, 3 Bedroom, Corner Unit, Villa, dan Penthouse. Luas semi gross Tipe Studio yang ditawarkan Carstensz diyakini Poppy merupakan salah satu unit studio terluas yang pernah ada. Customer bisa mendapatkan unit Carstensz dengan harga perdana mulai dari Rp 18 juta/meter.
Rencananya Carstensz Residence akan mengadakan Grand Launching pada Juli 2017 mendatang, namun customer sudah bisa memilih unit pada akhir Maret ini cukup dengan membayar Booking Fee senilai Rp 10 juta. Pengembang juga memberikan garansi pembelian kembali (buyback guarantee) jika dalam 2 tahun nilai investasi tidak naik sebesar 28%.
Perempuan yang sudah berkecimpung di dunia properti lebih dari 20 tahun ini menegaskan jika Carstensz Residence adalah pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin tinggal dalam hunian dengan fasilitas super lengkap, berlokasi strategis di kawasan premium, dengan nilai investasi yang terus meningkat tiap tahunnya.