Nataproperty.com, Tangerang – Kalian tahu bahwa saat ini properti teknologi atau Proptech sedang viral, terutama Smart Home? Rumah Cerdas atau Smart Home adalah tempat tinggal atau hunian seperti rumah atau apartemen, yang memiliki teknologi khusus yang menghubungkan satu fasilitas elektronik rumah dengan lainnya. Anek peralatan, pencahayaan, pemanas, pendingin (AC), TV, komputer, speaker, keamanan, dan kamera CCTV di dalam hunian bisa berkomunikasi satu sama lain setiap waktu. Apa gunanya dari proptech Smart Home yang saling terhubung antar jaringan ini? Semuanya bisa dikendalikan dari jarak jauh dengan jadwal waktu tersendiri, baik saat Anda di dalam ataupun di luar rumah, dengan bantuan koneksi internet atau infra merah saja! Bayangkan Anda bapak atau ibu rumah tangga yang bisa mengatur fungsi setiap alat rumah dengan menekan beberap tombol remote saja, tanpa perlu berpindah tempat atau bolak balik. Anda bisa fokus mengawasi anak-anak yang sedang bermain, bekerja, atau melakukan hal lain. Tidak perlu lagi repot mencari kursi untuk mematikan kipas angin, mencari 5 jenis remote di tumpukan baju, atau keluar masuk rumah untuk memeriksa antena. Semua diurus Proptech Smart Home hanya dengan 1 kontrol di tangan Anda! Apa saja manfaat semua fitur praktis Proptech Smart Home ini? Nata Proptech akan membahasnya untuk Anda di bawah ini!
Mudah Dipakai
Yap, tidak perlu repotrepot belajar mengendalikan AC, TV, pemanas, kulkas, dan lainnya secara terpisah. Cukup 1 kendali Smart Home, yang bisa berbentuk remote atau program aplikasi di Smart Phone Anda, dan klik! Beres!
Keamanan Terjamin
Karena semua diatur dengan 1 kendali yang sama, tidak pelru khawatir lupa mengunci pintu belakang atau lupa mematikan AC di ruang tamu lantai 3. Semua bisa dipantau dari kendali sistem Smarthome Anda, termasuk resiko pencurian atau kebakaran. Keluarga akan merasa aman dan nyaman!
Hemat Energi
Smart Home sudah mengatur segala proses mematikan dan menyalakan alat elektronik dalam Smart Home secara efisien, jadi tidak perlu khawatir boros listrik. Dengan Proptech ini Anda juga bisa memantau mana peralatan rumah yang sebenarnya tidak perlu dinyalakan, menghemat biaya listrik Anda!
Demikian pembahasan keuntungan sistem smart home bersama Nata Proptech! Sampai jumpa di artikel berikutnya!