Home / Artikel / Pertanyaan Seputar Dunia PropTech

Pertanyaan Seputar Dunia PropTech

Nataproperty.com, Tangerang – PropTech atau Property Technology masih terhitung sebagai aspek baru dan juga asing dalam bidang investasi properti di dunia saat ini. Masih banyak yang belum memahami benar arti dari propech itu sendiri, juga cara pengunaannya yang baik dan benar untuk investasi bisnis. Namun lebih dari semua itu, proptech juga mempunyai beberapa bagian yang unik atau bahkan misterius. Di artikel berikut ini, Nata Property atau biasa dikenal di kalangan masyarakat saat ini sebagai Nata PropTech, akan berusaha menjawab semua, atau setidaknya sebagian besar dari pertanyaan yang Anda miliki seputar property technology.

 Sebelum kita mulai, ada beberapa hal yang patut diingat, yakni PropTech selalu berhubungan erat dengan digital marketing dan aneka ragam investasi bisnis lainnya. Jadi tidak aneh jika ada pertanyaan seputar digital marketing atau investasi bisnis di luar investasi properti yang ingin Anda jawab di sini. Nah, mari kita mulai dengan pertanyaan yang cukup umum... Apa itu arti PropTech? Mungkin Anda sudah tahu ini dari artikel sebelumnya, tapi ini sangat penting untuk diulang agar semua orang yang membaca artikel ini bisa memulai pada tingkat pemahaman yang hampir sama! Mari kita mulai pertanyaan seputar dunia PropTech ini di paragraf berikut.

PropTech adalah segala bentuk teknologi yang akan membantu proses penjualan dan bisnis properti. Ya, ‘segala bentuk’ di sini bisa apa saja. Jadi PropTech itu bisa termasuk software (program komputer, aplikasi iphone atau smartphone, dll), hardware (sensor, monitor, VR headset, dll), bahan atau material (baterai panel sinar matahari, logam khusus untuk keperluan industri teknologi, dll), juga untuk manufaktur (print 3 dimensi atau 3D printing, manufaktur luar lapangan, dll). Jadi aplikasi yang Anda buat untuk informasi properti cepat di smartphone untuk pengguna dan investor? Itu disebut sebagai software PropTech. Program VR khusus untuk melihat unit properti Anda secara menyeluruh? Software PropTech. Tapi, alat headset VR untuk melihatnya yang Anda kembangkan sendiri? Hardware PropTech! Model 3D print untuk keperluan show unit Anda, baik bentuk fisik langsung saat pameran, maupun foto untuk website? Manufaktur PropTech. Aneka pertanyaan seputar dunia PropTech ini sangat menarik, bukan?

Demikianlah jawaban dan penjelasan singkat Nata PropTech seputar pertanyaan seputar dunia PropTech saat ini. Semoga kita bisa beajar banyak dari artikel ini dan bertemu di artikel berikutnya!


What's On