NataProperty.com, Tangerang – Tidak sedikit orang mengatakan bahwa investasi yang paling menjanjikan dan menggiurkan yaitu investasi di bidang properti. Kenapa harus bisnis properti yang menjanjikan keuntungan? Ini karena investasi properti dinilai sebagai jenis investasi yang fleksibel dan minim resiko.
Dibanding dengan investasi lain seperti saham, emas, obligasi, investasi properti lebih banyak diminati pada saat ini. Dan sebelum Anda benar-benar terjun ke dunia investasi properti, Anda perlu menguasai bidang properti dan strategi yang Anda miliki.
Investasi properti ini merupakan investasi yang berjangka panjang. Oleh karena itu, dibutuhkan keahlian dalam mengelola waktu, lokasi yang strategis, hingga pembiayaan.
Kalau Anda tidak bisa menguasai pemahaman akan dunia bidang properti, tidak menutup kemungkinan bisnis Anda tidak berjalan dengan baik. Malah yang Anda dapatkan bukan keuntungan, melainkan kerugian. Tetapi tetap saja peminat untuk investasi di bidang properti ini sangatlah tinggi karena dinilai sangat menguntunkan. Mengapa begitu? Simak berikut ini mengapa investasi properti menjanjikan.
Dewasa ini mencari harga tanah yang murah dirasa cukup langka. Ini dikarenakan harga jual properti tiap tahunnya akan meningkat dibanding saat properti tersebut dibeli pertama kali. Sekalipun terjadi krisis ekonomi, harga jual properti tetap akan lebih tinggi daripada saat pembelian pertama.
Hemat waktu
Anda tidak perlu mengontrol bisnis atau investasi properti anda. Contohnya, jika anda berinvestasi properti dengan menyewakan rumah ataupun kos-kosan, anda hanya perlu mengeceknya kondisinya dan menagih uang sewa sebulan sekali.
Tidak harus memiliki dana yang banyak
Berinvestasi tidak melulu dan tidak harus memiliki uang tunaiyang banyak loh. Anda bisa memanfaatkan metote KPR yang tersedia dengan banyak penawaran - penawaran dari bermacam-macam bank. Apalagi tidka sedikit bank menawarkan KPR dengancicilan dan DP yang ringan. (ES)