NataProperty.com, Tangerang – Di era digital sekarang ini tersedia banyak metode atau strategi untuk memasarkan produk properti melalui online. Sebagai contoh email, handphone, dan media sosial lainnya. Seorang agen properti yang cerdas akan menggunakannya sebagai bagian dari strategi digital marketing properti yang inovatif dan kreatif untuk meningkatkan awareness, dan personal branding.
Jika Anda ingin menarik lebih banyak kunjungan yang mengarah ke website Anda, lalu meningkatkan daya tarik bisnis Anda di pasar digital secara online, Anda perlu mengetahui strategi jitu memasarkan properti Anda pada era digital marketing
Pemasaran properti melalui media sosial
Tidak sedikit agen properti memanfaatkan media sosial sebagai tempat untuk jualan atau memasarkan properti. Lantaran banyaknya pengguna media sosial seperti facebook, intagram, pinterest, dan sebagainya untuk mencari suatu produk yang disesuaikan dengan kebutuhannya.
Dengan menggunakan fasilitas media sosial, Anda dapat memposting properti Anda di berbagai media sosial dengan segala keuntungan dan kelebihan dari properti tersebut. Sehingga para calon pembeli dengan mudahnya mengakses dan tertarik untuk membeli properti Anda.
Buatlah Digital Marketing Plan Tiap Bulan
Sangat penting bagi Anda untuk membuat dan merencanakan pengembangan strategi pemasaran digital Anda. Ketika memasarkan secara online, buatlah media plan sehingga Anda tidak melakukannya secara acak.
Setiap minggu lakukan update di media sosial Anda dalam sebuah folder dokumen dan mencari foto terkait untuk digunakan dalam postingan. Kemudian atur segala sesuatu dalam sebuah action plan untuk media sosial sehingga Anda dapat melakukan penjadwalan postingan Anda. SEO (Search Engine Optimization)
SEO adalah teknik untuk membuat sebuah situs web berada pada posisi pertama di mesin pencarian (search engine) seperti Google atau Yahoo. Optimasi mesin pencari ini masih merupakan cara yang sangat layak untuk meningkatkan kuantitas peminat yang tertarik dengan properti Anda. (ES)