Home / Artikel / 5 cara memulai belajar digital marketing sebagai investasi

5 cara memulai belajar digital marketing sebagai investasi

Nataproperty.com, Tangerang – Diperkirakan bahwa digital marketing akan menjadi primadona pemasaran yang paling diminati di tahun 2020. Bahkan di tahun ini pun penggunaan media sosial sebagai lahan untuk menjalankan bisnis sudah banyak dilakuka banyak orang. Hal ini bisa Anda manfaatkan untuk memulai mengenal teknik - teknik digital marketing sebagai investasi Anda.

Penetrasi internet yang mencapai 51% dan 77% orang mengaksesnya setiap hari, menjadi bukti bahwa digital merupakan pasar di masa depan. Bahkan, pekerjaan sebagai digital marketing merupakan sesuatu yang menjanjikan, karena teknologi membentuk masa depan marketing. Berikut ini ada beberapa hal untuk memulai pembelajaran mengenai digital marketing.

1. Pelajari Konten Marketing

Untuk menguasai digital marketing skill memang tidak bisa dengan cara instan. Butuh proses untuk bisa menguasainya, apalagi jika Anda sudah mahir dalam membuat content marketing, Anda bisa membuka jasa untuk pemasaran digital marketing. Sebelum itu, Anda perlu mengetahu apa itu content marketing dan tujuannya seperti apa. Content marketing ialah sebuah strategi marketing pemasaran dimana Anda merencanakan konten yang mana mampu menarik audiens dan mendorong mereka menjadi customer. Contohnya seperti gambar, artikel, video, dan sebagainya.

2. SEO

SEO adalah sebuah cara yang diperlukan untuk membuat konten marketing yang telah dibuat dapat muncul di halaman pertama mesin pencari. Konten marketing yang bagus merupakan kunci utama agar SEO dapat berjalan dengan baik. Konten yang mengandung keyword atau kata kunci pencarian yang tepat dapat membantu SEO untuk bekerja secara maksimal. 


3. Email marketing

Email marketing merupakan salah satu cara yang efektif dalam digital marketing. Ketika sedang membuka sebuah website yang memasarkan sebuah produk, sering Anda melihat sebuah kolom yang memungkinkan Anda untuk mengisi alamat email Anda. Setelah mengisi alamat email, Anda akan menerima email yang berisikan tentang informasi produk-produk dari website tersebut. Email ini dapat mengubah seorang customer menjadi seorang consumer. Dengan hampir setiap hari menerima email mengenai produk yang ditawarkan, Anda dapat menempatkan produk yang dipasarkan tersebut menjadi produk nomor satu yang ada dipikiran Anda.

4. SEM

SEM memiliki cara yang sama dengan SEO, yaitu menaikkan traffic website di mesin pencari. Hal yang membedakan antara SEO dan SEM adalah SEM merupakan layanan berbayar sedangkan SEO tidak. Selain itu, SEM juga menggunakan teknik periklanan untuk memasarkan produk atau website yang akan Anda pasarkan. Iklan tersebut dapat muncul dengan berbagai bentuk seperti gambar ataupun video. Pada akhirnya, iklan tersebut akan mengarahkan pengguna internet untuk mengunjungi website Anda.

5. Social Media Marketing

Social Media Marketing adalah salah satu metode digital marketing yang sangat berpengaruh. Hal ini dikarenakan adanya survey yang mengatakan bahwa sebanyak 49% - 90% pengguna media sosial membeli sebuah produk yang dipasarkan melalui media sosial. Memanfaatkan media sosial sebagai lahan pemasaran merupakan sebuah keputusan yang sangat tepat mengingat bagaimana pengaruh trend di media sosial yang cukup besar saat ini. (CL)


What's On